Handphone |
RIM tidak mau kalah dari para pesaingnya untuk itu RIM berusaha membuat terobosan-terobosan untuk terus berada dalam persaingan pasar smartphone dunia setelah RIM mengeluarkan OS 6 untuk perangkat smartphonenya sekarang RIM pun dengan Percaya diri menyematkan OS anyar mereka pada produk-produk smartphone terbarunya, OS 7 akhirnya menjadi andalan RIM untuk mengobati luka mereka setelah pangsa pasarnya mulai di gerogoti oleh Google dengan Android.
apa saja yang terbaru dari OS 7 ini yang diharapkan RIM dapat menjadi harapan di tengah kegagalan penjualan playbox yang tidak sesuai dengan harapan.
1. Web & Browsing
RIM mencoba untuk melakukan perubahan pada browser bawaan dengan meningkatkan kecepatan browsing sehingga saat user melakukan browsing di halaman web yang berat bisa lebih cepat lagi, RIM mengklaim bahwa browser pada OS 7 lebih cepat di banding dengan browser OS 6 dengan tampilan icon dan font yang lebih terang berkat ditanamkannya fitur liquid graphics.
2. BBM
Yang satu ini juga tak luput juga, untuk BBM pada OS 7 agar memberikan nilai plus dan tetap menjadi ujung tombak ketertarikan orang untuk memakai smartphone ini RIM menambah kan fitus Kompas Digital yang dapat membantu user menemukan teman chatting, selain itu RIM juga membuat BBM terintegrasi ke aplikasi pihak ketiga yang memungkinkan user bisa saling berbagi informasi bisnis.
3. Fitur NFC (Near Field Coomunication)
Dengan adanya fitur ini user dapat melakukan pembayaran lansung karena NFC adalah semacam fitur dompet digital dimana user cukup mendekatkan ponsel ke perangkat sensor seperti layaknya kartu RIFD pada mesin absen, dengan fitur ini user dengan mudah dapat melakukan pembayaran transaksi atau saling berbagi file dengan user lainnya.
4. Voice Search
Pada OS 6 telah di perkenalkan Fitur Universal Search makan di OS 7 RIM memperkenalkan fitur Voice Search dimana metode pencarian bisa dilakukan dengan menggunakan suara, hal ini dapat dilakukan dengan menggunakan headset, earpiece maupun dengan bluetooth.
5. Blackberry Balance
dalam OS 7 juga ditambahkan fitur Blackberry Balance yang berfungsi untuk memisahkan informasi yang berupa informasi pribadi dan informasi umum atau pekerjaan.
itu lah sekelumit kelebihan terbaru yang di dapat dari OS 7 yang disematkan pada produk smartphone RIM sayang semua fitur ini tidak bisa kita nikmati di perangkat blackberry versi lama, kepengen menikmati fitur ini jalan keluarnya ya beli yang baru...masih mahal tak kesampaian...